Kamis 04 Jan 2024 12:18 WIB

Jubir Timnas AMIN: Anies Siap 100 Persen Hadapi Debat Bertema Pertahanan

Timnas AMIN juga mengaku Anies tak gentar melawan Menhan Prabowo dalam debat.

Rep: Eva Rianti/ Red: Agus raharjo
Capres nomor urut 1 Anies Rasyid Baswedan saat berkampanye menyalami masyarakat di Lapangan Cindua Mato, Kabupaten Tanah Datar, Sumatra Barat, Rabu (3/1/2024).
Foto: Antara/Muhammad Zulfikar
Capres nomor urut 1 Anies Rasyid Baswedan saat berkampanye menyalami masyarakat di Lapangan Cindua Mato, Kabupaten Tanah Datar, Sumatra Barat, Rabu (3/1/2024).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Juru Bicara Tim Nasional (Timnas) Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar 'AMIN' Billy David Nerotumilena mengatakan bahwa Anies sudah siap total untuk menghadapi agenda debat capres/cawapres ketiga yang akan berlangsung pada Ahad (7/1/2024). Tema yang akan diangkat dalam debat tersebut adalah seputar pertahanan dan geopolitik.

 

Baca Juga

"100 persen Pak Anies yang akan menghadapi debat besok siap, terutama topik subtema yang akan dibahas baik itu hubungan internasional, lalu hankam (pertahanan dan keamanan), dan juga geopolitik," kata Billy, Kamis (4/1/2024).

 

Billy menyebut Anies telah mempersiapkan diri menghadapi debat dengan tema tersebut cukup lama. Hal itu seiring dengat berbagai kegiatan yang dihadiri oleh Anies berkaitan dengan tema pertahanan, keamanan, hubungan internasional, dan geopolitik.

 

"Kesiapan ini ditunjukkan bukan cuma seminggu sebelum debat, tapi jauh sebelum itu beliau pernah hadir di beberapa forum yang membahas topik serupa di CSIS (Center for Strategic and International Studies) satu kali, kemudian FPCI (Foreign Policy Community of Indonesia) yang membahas topik hubungan internasional," tutur dia.

 

Billy mengaku pihaknya tidak khawatir Anies akan berhadapan dengan paslon lain yang kemungkinan ahli urusan pertahanan karena merupakan menteri di bidang tersebut. Sosok tersebut yakni Menhan Prabowo Subianto yang menjadi capres nomor urut 2 dalam Pilpres 2024. Billy menekankan bahwa Anies pun bisa menguasai bidang tersebut dengan kesiapan yang matang.

 

"Meskipun salah satu paslon ada yang menjabat sekarang di posisi terkait tema yang akan dibawa, tapi kami percaya bahwa posisi menjabat pun tidak menutup kemungkinan paham semua isu dan wawasan. Jadi kami merasa besok akan tetap dipertimbangkan, akan penuh ide dan gagasan, dan tentu akan hadir dengan kritik, dengan data dan juga kejutan-kejutan lain yang akan dihadirkan Pak Anies pada hari Minggu tanggal 7," tegasnya.

 

Diketahui, debat capres/cawapres Pilpres 2024 berlangsung sebanyak lima kali. Debat pertama (untuk capres) telah berlangsung pada Selasa (12/12/2023) dengan tema pemerintahan, hukum, HAM, pemberantasan korupsi, penguatan demokrasi, peningkatan layanan publik, dan kerukunan warga. Lalu debat kedua (untuk cawapres) telah berlangsung pada Jumat (22/12/2023) dengan tema ekonomi, keuangan, investasi pajak, perdagangan, pengelolaan APBN-APBD, infrastruktur, dan perkotaan.

 

Adapun debat ketiga (untuk capres) akan berlangsung pada Ahad (7/1/2024) dengan tema pertahanan, keamanan, hubungan internasional, dan geopolitik. Debat keempat (untuk cawapres) diagendakan pada Ahad (14/1/2024) dengan tema pembangunan berkelanjutan, sumber daya alam, lingkungan hidup, energi, pangan, agraria, masyarakat adat dan desa. Adapun debat kelima (untuk capres) pada Ahad (4/2/2024) dengan tema kesejahteraan sosial, kebudayaan, pendidikan, teknologi, informasi, kesehatan, ketenagakerjaan, sumber daya manusia, dan inklusi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement