Kamis 11 Jan 2024 06:04 WIB

Khofifah Resmi Dukung Prabowo-Gibran, Anies Klaim Jatim Ingin Perubahan

Cak Imin mengakui, ia beda pandangan politik dengan Gubernur Khofifah.

Rep: Eva Rianti/ Red: Erik Purnama Putra
Pasangan capres dan cawapres nomor urut 1, Anies Rasyid Baswedan-Abdul Muhaimin Iskandar (Amin) memberi keterangan saat kampanye di wilayah Banyuwangi, Jawa Timur, Kamis (28/12/2023).
Foto:

Khofifah menyatakan dirinya siap masuk tim juru kampanye nasional (jurkamnas) pasangan Prabowo-Gibran. "Bahwa sesuai janji saya, setelah umroh saya akan menyampaikan dukungan posisi saya, dan saya menyampaikan saya mendukung Paslon nomor 02, dan saya siap masuk jurkamnas, saya siap masuk TKN," kata Khofifah di ruang VIP Bandara Juanda, Kabupaten Sidoarjo, Rabu (10/2/2024).

 

Sebagai gubernur aktif, Khofifah pun menegaskan siap mengikuti aturan yang ada dalam mengampanyekan pasangan jagoannya. Ia mencontohkan aturan untuk cuti ketika berkampanye, Khofifah menegaskan kesiapannya mengikuti aturan yang ada.

 

"Apa yang menjadi regulasi saya akan ikuti. Jadi kalau kita turun (kampanye) kan cuti. Saya akan mengkuti sesuai dengan SOP yang ada," ujar eks mensos tersebut.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement