Sabtu 13 Jan 2024 08:12 WIB

Kelompok Relawan Anies dan Ganjar Alihkan Dukungan ke Prabowo, Ini Alasannya

TKN mengeklaim migrasi dukungan ke Prabowo-Gibran semakin banyak.

Rep: Febryan A/ Red: Agus raharjo
Pasangan capres-cawapres no urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka didampingi Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran Rosan Perkasa Roeslani saat menghadiri Rakornas TKN-TKD Prabowo-Gibran di Jakarta, Jumat (1/12/2023). Rakornas Yang digelar secara tertutup tersebut membahas stategi dan teknis kampanye untuk memenangkan Prabowo-Gibran.
Foto: Republika/Prayogi
Pasangan capres-cawapres no urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka didampingi Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran Rosan Perkasa Roeslani saat menghadiri Rakornas TKN-TKD Prabowo-Gibran di Jakarta, Jumat (1/12/2023). Rakornas Yang digelar secara tertutup tersebut membahas stategi dan teknis kampanye untuk memenangkan Prabowo-Gibran.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Relawan Turun Tangan pendukung Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dan relawan Sahabat Ganjar Pranowo mengalihkan dukungan kepada pasangan capres-cawapres Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka. Pengalihan dukungan itu disampaikan di Media Center Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Jakarta Selatan, Jumat (12/1/2024).

Inisiator Gerakan Turun Tangan Yogyakarta, Sanghyang Sukma Wahyu Abadi mengatakan, pihaknya mengalihkan dukungan karena kecewa kepada Anies. Sebab, Anies dalam debat capres akhir pekan lalu menyerang personal Prabowo. Serangan semacam itu dinilai tak mencerminkan jiwa kepemimpinan. 

Baca Juga

"Mungkin Pak Prabowo tidak pintar berdialektika, tetapi kami melihat Pak Prabowo melakukan baktinya kepada negeri ini dengan baik. Itulah salah satu alasan kami kenapa migrasi ke Prabowo-Gibran," kata Sanghyang. 

Sahabat Ganjar Pranowo (SGP) berpaling juga karena kecewa. Ketua Umum SGP, Ahmad Muhdlor Ihsan mengatakan, pihaknya kecewa karena tidak pernah dihargai oleh Ganjar Pranowo. SGP, kata dia, sudah "berdarah-darah" mendukung Ganjar selama dua tahun terakhir, bahkan menghabiskan uang miliaran rupiah. Namun, Ganjar tak pernah menganggap keberadaan SGP.

"Mohon maaf, kita sudah habis Rp 2,2 miliar selama 2 tahun. Kenapa SGP menarik dukungan karena kami, ketua umum SGP dan seluruh jajaran pengurus se-Indonesia, merasa sudah diinjak-injak harga diri kita," kata Muhdlor. 

Muhdlor menyebut, pihaknya sepakat membubarkan SGP pada 26 Desember 2023 lalu. Mereka kemudian membentuk Barisan Santri Indonesia (BSI). "Barisan Santri Indonesia bertekad bulat untuk memenangkan pasangan nomor urut 2 Bapak Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka satu putaran," kata Muhdlor.

Sementara itu, Wakil Komandan Tim Relawan TKN Ahmad Gojali Harahap mengaku gembira dengan banyaknya organisasi relawan yang mengalihkan dukungan kepada Prabowo-Gibran. Menurutnya, dukungan semakin deras mengalir ke pasangan nomor urut 2 sejak debat capres kedua.

"Akhir-akhir ini terutama setelah debat pilpres yang ketiga itu migrasi kepada Pak Prabowo atau dukungan kepada pak Prabowo itu semakin hari semakin banyak dan mengalir terus," kata Gojali. 

Gojali mengatakan, pihaknya sedang menyaksikan fenomena migrasi dukungan yang dilakukan sejumlah organisasi relawan kepada Prabowo-Gibran. Baru-baru ini, imbuh dia, TKN juga menerima dukungan dari Pendukung Anies-Muhaimin (PAM) dan Pejuang PPP. 

Gojali optimistis, dengan semakin banyaknya organisasi relawan yang bergabung, Prabowo-Gibran dapat memenangi Pilpres 2024 dalam satu putaran. "Mudah-mudahan kehadiran teman-teman ini bisa menambah kekuatan kita menang sekali putaran," ujarnya

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement