REPUBLIKA.CO.ID, SOLO – Ketua DPC PDIP Kota Solo FX Hadi Rudyatmo memberikan pesan jika PDIP menang di pemilihan legislatif dan masuk ke parlemen nantinya. Menurut Rudy, PDIP harus berani jadi oposisi di legislatif.
"Pesan saya kalau nanti PDIP di parlemen mendapatkan suara paling banyak ya harus berani jadi oposisi," kata Rudy, Rabu (14/2/2024).
Rudy mengatakan PDIP pernah menjadi oposisi selama 10 tahun. Di mana hal tersebut dilakukan ketika SBY menjabat sebagai presiden.
"Kan oposisi 10 tahun pernah ya dilakukan 2004 sampai dengan ketika Pak SBY menjadi presiden kuat menjadi posisi 10 tahun," katanya.
Sementara itu, ketika Rudy disinggung apakah kaget dengan hasil quick count yang menunjukkan paslon 02, Prabowo-Gibran, unggul, ia tak menjawab dengan gamblang. Ia hanya mengatakan bahwa dirinya sudah berulang kali berpengalaman mengikuti pilpres.
"Saya pemilu dari 2004 sampai 2024 kok sudah mengalami lima kali pemilihan presiden dan wakil presiden kok," katanya.