Jumat 29 Dec 2023 00:05 WIB

Ganjar-Mahfud akan Tancap Gas Tingkatkan Elektabilitas pada Debat Ketiga

Salah satu andalan Ganjar-Mahfud adalah gerak mereka selama kampanye.

Rep: Nawir Arsyad Akbar/ Red: Andri Saubani
Capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo saat berdialog dengan anak-anak muda di Kopo Story Klaten, Rabu (27/12/2023).
Foto:

Andi Widjajanto pun mengatakan, bahwa TPN menggunakan metode triangulasi dalam penyusunan strategi pemenangan, yakni yakni wawancara, observasi, dan survei. Dari metode tersebut, Pilpres 2024 disebutnya akan berlangsung dua putaran yang menghadapkan Ganjar-Mahfud dengan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka. 

"Maka ramalan kami berdasarkan triangulasi yang kami lakukan, putaran kedua akan terjadi dan yang akan bertarung di putaran kedua 02 lawan 03," ujar Andi.

Ramalan tersebut juga didukung dengan banyaknya hasil survei yang belum menunjukkan elektabilitas Prabowo-Gibran menembus 50 persen. Meskipun saat ini, pasangan nomor urut 2 itu didukung oleh empat partai politik yang berada di parlemen.

"Kalau terjadi ini tidak satu putaran, melainkan dua putaran seperti yang diramalkan oleh hampir semua lembaga survei, maka kemudian akan terjadi mungkin demoralisasi yang cukup signifikan di 02. Dengan apa yang sudah mereka lakukan dengan semua dukungan," ujar Andi. 

Ia menjelaskan, debat cawapres pada 22 Desember 2023 telah membentuk sentimen positif terhadap Ganjar-Mahfud. Termasuk 21 program yang disampaikan Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam) dalam pernyataan pamungkas. 

"Kalau tidak terjadi sesuatu yang signifikan, maka peluang putaran dua tampaknya akan terjadi antara pasangan 02 dan 03," ujar mantan anggota Tim 11 Joko Widodo (Jokowi) pada pemilihan presiden (Pilpres) 2014 itu.

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement